Sop Jagung Udang

Sop ini bisa dibilang agak mirip dengan Sop Kepiting Asparagus. Dari penampilan dan rasanya. Meskipun daging kepiting, gue ganti dengan udang dan potongan daging ayam, asparagus gue ganti jagung, tapi soal rasa tetap gurih dan manis. Dan di mulut pun lebih berasa ada yang dikunyah.

IMG_4680

Bahan :

  • 200 gr daging ayam filet
  • 150 gr udang segar, potong agak kecil (tapi jangan kecil banget)
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • Garam secukupnya
  • 2 Siung bawang putih cincang halus
  • seiris jahe, cincang halus
  • Irisan daung bawang secukupnya
  • 2 sdm butter cair
  • 1 sdt merica bubuk
  • 165 gr jagung manis
  • 3 sdm maizena, larutkan dengan air (kurang lebih 3 sdm air)
  • 1200 ml air
  • Minyak Wijen secukupnya

IMG_4681

 

IMG_4682

Cara Membuat :

  • Panaskan butter
  • Tumis bawang putih dan jahe
  • Masukkan ayam lalu udang, merica dan garam
  • Lalu tambahkan air
  • Setelah mendidih, masukkan jagung, daun bawang, telur (aduk langsung)
  • Beri minyak wijen
  • Terakhir tepung maizena
  • Aduk, dan sajikan.

LENGKAPNYA BISA LIHAT VIDEO YOUTUBE di BAWAH

Sampai ketemu di resep berikutnya…haiyaaaaaaaaaaaaa!

Salam dari Swedia

“Foto dokumentasi pribadi ajheris.com”

11 Comments

    1. Sop sapi coba deh Fa. Yang sedikit ada lemaknya campur tetelan. Bumbunya ditumis kering. kasih daun jeruk, salam, laos dan serai geprak. Kaya soto gt tapi ga pake santan. Makan pake rawit. aduhhhh nyos

      Liked by 1 person

      1. Ini aku copas dari Ig aku. kalau dirimu ada instagram bisa visit @dapursicongok Fa. ga mesti follow kok. bebas aja liat resep aku di situ
        Sop Sapi Bumbu Tumis
        Bahan:
        400 gr daging sapi (pilih yang ada lemaknya)
        2 buah wortel, kupas iris bulat
        3 buah kentang ukuran besar sedang, potong dadu
        daun bawang dan bawang goreng secukupnya
        1 buah bunga lawang
        4 daun jeruk nipis
        4 daun salam
        garam secukupnya
        1 siung baput geprak
        1 ruas jahe, geprak
        kurleb 1250 ml air
        minyak menumis
        1 sdt merica bubuk
        bumbu halus:
        2 siung baput
        4 siung bawang merah
        1 jempol jahe
        1 1/2 sdm ketumbar biji
        4 kemiri
        haluskan semua.
        caranya:
        rebus daging sebentar saja sampai mengeluarkan buih lalu tuang dan saring. cuci d bawah air kran. Lalu masukkan ke panci berisi 1250 ml air, jahe dan baput geprak dan beri merica bubuk. rebus kembali. tumis bumbu halus di api kecil sedang. tumis sampai agak kering (bukan gosong ya). lalu tuang ke rebusan daging setelah mendidih. beri bunga lawang, daun jeruk dan daun salam. lalu garam. api buat sedang. tutup. sesekali buka dan aduk. menjelang matang beri kentang dan wortel. setelah matang kasih daun bawang. sajikan dengan cabe rawit giling dan taburan bawang goreng. #sopdsc#doyanbaking#doyancooking#dapursicongok

        Liked by 1 person

  1. Andaikan kita tetangga, aku pasti sering minta makanan ke kamu, atau paling nggak kateringan saja haha. Aku juga suka nih sop jagung ini. Andalan kalau males masak selain sop sayuran. Pokoknya kalau males masak langsung keluarin jurus sop haha.

    Like

    1. Ahhhh aku senang kalau masak bagi bagi Den. Makanya kalau tetangga datang suka aku sodorin. Awalnya mereka kan ga biasa ditawarin makan. Lama lama jadi ketagihan😂. Aku pengen buka catering, seru aja rasanya. Tapi namanya di desa sapa yang mau pesan🙊. Tosss kalau malas aku pasti nge sop. suamiku suka pulak sop jadi cocoklah

      Like

Leave a comment